Sistem Pakar Deteksi Buta Warna Menggunakan Metode Neural Network

Authors

  • Lugas Lukmanul Hakim Universitas Mercu Buana Yogyakarta
  • Supatman Supatman Universitas Mercu Buana Yogyakarta

DOI:

https://doi.org/10.26486/jmai.v1i2.70

Keywords:

Buta Warna, Sistem Pakar, Neural Network, Lembar Ishihara

Abstract

Mata merupakan salah satu organ tubuh manusia yang memiliki fungsi sebagai alat penglihatan, dengan pengelihatannya manusia dapat menikmati keindahan ciptaan Yang Maha Kuasa. Buta warna merupakan salah satu kelainan mata yang disebabkan ketidakmampuan sel-sel kerucut mata untuk menangkap suatu spektrum warna tertentu yang disebabkan oleh faktor genesis. Tentu kelainan ini memberikan dampak tersendiri pada penderitanya. Metode ishihara adalah salah satu metode yang paling populer digunakan dalam melakukan tes buta warna, yaitu berupa lembar-lembar yang bergambar titik-titik yang membentuk pola tertentu yang akan terbaca oleh mata normal.Penelitian ini mendesain sistem pakar untuk mendeteksi buta warna pada manusia. Metode neural network yang dilearning dengan lembar-lembar ishihar dipergunakan sebagai basis data cerdas sistem pakar untuk dapat mendeteksi jenis buta warna seseorang melalui tes-tes lembar ishihara yang di berikan. Kemampuan sistem pakar ini dideain untuk mengenali empat jenis mata yaitu mata normal, buta warna parsial, buta warna parsial defisiensi warna merah hijau dan buta warna total. Data pelatihan yang digunakan untuk melatih sistem ini berjumlah 35 data dan pengujian 33 data yang terbagi menjadi empat kelas. Hasil pelatihan dan pengujian pada parameter neural network berjenis LVQ alfa 0,5 dengan perincian pengujian buta warna parsial sebanyak tiga, buta warna parsial defisiensi warna merah hijau sebanyak enam dan buta warna total sebanyak dua diperoleh unjukkerja dengan tingkat persentase keberhasilan yaitu 100%.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Ananto, Bayu. S. 2011. Implementasi Sistem Bantuan Penderita Buta Warna: Desain Antarmuka Pengguna, Sistem Buta Warna dengan Ishihara, Dan Transformasi Warna Pada Sistem Realitas Tertambah. Skripsi Universitas Indonesia.
Arhami, Muhammad. 2005. Konsep Dasar Sistem Pakar. Yogyakarta: Andi
Murti, Hari. S.Kom, M.Cs, Santi Rina. C. N, S.Pd, M.Kom, 2011. Model Pendiagnosa Kebutaan Warna Dengan Menggunakan Metode Ishihara. Diakses pada 6 Maret 2016. Dari ejournal Universitas Stikubank.
Prabawati, Puspita. 2015. Sistem Pakar Diagnosa Buta Warna Berbasis Android. Skripsi Universitas Negeri Semarang.
Purnamasari, Prasetya. 2015. Tes Buta Warna Metode Ishihara Berbasis Komputer (Kelas XI Jurusan Teknik Instalasi Tenaga Listik SMK Negeri 3 Semarang). Skripsi Universitas Negeri Semarang.
Rokhim, Ahmad. N. 2015. Mengenal Tes Buta Warna. Yogyakarta:Rona Publishing.
Widianingsih, R., Krisdalaksana, A. H., Hakim, A. R., 2010. Aplikasi Tes Buta Warna Dengan Metode Ishihara Berbasis Komputer. Diakses pada 6 Maret 2016. Dari ejournal Universitas Mulawarman.
Widodo, Thomas S., 2005, Sistem Neuro Fuzzy untuk pengolahan Informasi, Pemodelan, dan Kendali., Yogyakarta: Graha Ilmu.

Downloads

Published

2017-08-31